Pada saat ini engkau mencurahkan pandanganmu kepada bentuk (form), ini yang dinamakan konsentrasi.
Bila bentuk (fisik) tersebut tidak berada didepanmu lagi, namun engkau masih dapat melihat bentuk tersebut dengan Mata Bathin-mu, hal ini dinamakan kontemplasi.
Dari hasil latihan seperti ini secara berkesinambungan (steady), bentuk tersebut akan terpatri secara permanen dalam hatimu. lnilah yang di namakan meditasi. Dalam setiap kali melakukan meditasi, bentuk tersebut tersebut tetap berada dalam hatimu secara permanen.
Pada saat ini engkau "masih" membatasi (terbatasi) sadhana-mu sampai konsentrasi dan kontemplasi. Namun kedua tingkatan ini tidak kekal. Memang benar bahwa langkah pertama dalam sadhana adalah konsentrasi dan konsentrasi tersebut harus berubah menjadi kontemplasi, yang kemudian menjadi meditasi.
Dalam tahap akhir meditasi, engkau harus terus-menerus mem-visualisasikan "Bentuk Tuhan". Yang engkau sayangi, walaupun engkau sedang menutup mata mu.
Reshi zaman dahulu telah memakai cara meditasi seperti ini. Hal inilah yang menyebabkan Tuhan memanifestasikan Dirinya di depan mereka (para Reshi), bilamana mereka mengharapkannya, untuk berbicara atau untuk memenuhi keinginan mereka.
Ada dua jalan menuju Tuhan, Doa dan Meditasi.
Doa membawa anda ke kaki suci Tuhan dan Meditasi (Dhyana) menarik Tuhan kepadamu, memberi inspirasi agar engkau dapat Menaikkan dirimu menuju Tuhan. lni membuatmu datang bersama-Nya, bukan yang satu di tempat yang rendah dan yang lain di tempat yang tinggi.
Berdoalah kepada Tuhan yang bersemayan dalam Hridaya dirimu, dan engkau akan mendapatkan bimbingan .