Letak Cinta Kasih

 

Jika makrokosmos diterangi oleh sinar matahari, maka mikrokosmos pula diterangi oleh Solar Plexus. 

Apa itu solar plexus? Solar Plexus adalah pusat tenaga atau chakra yang lokasinya di dekat ulu hati anda. Otak adalah organ bagi pikiran sadar sedang solar plexus adalah organ bagi pikiran bawah sadar. Ia mengawal semua saraf di seluruh tubuh anda. Matahari didalam dirimu, saya suka menganalogikan Solar Plexus begitu. Solar Plexus adalah chakra yang berhubungan dengan kemauan, obsesi, kekuatan, kesehatan, dan tenaga, pada umumnya chakra ini bersifat pencapaian prestasi. Chakra Solar Plexus, mewakili kemampuan kita untuk menjadi percaya diri dan mengendalikan hidup kita.

Charles F. Haanel membahas mengenai sukses dan cara mencapainya. Pengertian sukses bagi Haanel adalah segala sesuatu yang Anda inginkan untuk diri Anda sendiri dan hidup Anda. Itu bisa berarti menurunkan berat badan beberapa kilo atau merintis perusahaan bernilai multijuta dolar. Definisi sukses memang bersifat personal, tetapi The Masker Key System ini menunjukkan kepada Anda jalan mencapai tujuan dengan cara ilmiah. Satu hal yang utama dan menjadi kekuatan inti dari buku ini adalah pembelajaran tentang kekuatan pikiran. Sebuah materi yang puluhan tahun kemudian menjadi buah pembicaraan di berbagai belahan dunia, di antaranya dengan munculnya buku The Secret, yang penulisnya sendiri—Rhonda Byrne—mengaku juga terinspirasi oleh karya Haanel ini. Kekuatan pikiran yang mendasari tindakan itu sebenarnya telah menjadi hukum Tuhan yang universal. Yakni, apa yang dipikirkan dengan sejelas-jelasnya, akan jadi kenyataan jika dilandasi dengan perjuangan mati-matian. Pikiran bersifat kreatif. Kondisi, lingkungan, dan setiap pengalaman di dalam kehidupan adalah akibat dari sikap mental kita yang mendarah daging dan menguasai. Perilaku pikiran bergantung pada apa yang kita pikirkan. Karena itu, rahasia dari semua kekuatan, keberhasilan, dan kekayaan bergantung pada cara berpikir. Setidaknya Haanel membagai tiga model pikiran. Pertama, pikiran objektif yang menghubungkan kita dengan dunia luar. Otak sebagai organ pikiran dan sistem saraf serebrospinal memampukan kita untuk berkomunikasi secara sadar dengan setiap bagian tubuh. Sistem saraf inilah yang merespons setiap sinar, panas, bebauan, suara, dan cita rasa.

Apabila pikiran kita berfungsi dengan benar, apabila pikiran memahami kebenaran, apabila pikiran yang dikirimkan ke tubuh melalui sistem saraf serebrospinal itu bersifat kontruktif, maka sensasi yang dimunculkan pun menyenangkan dan harmonis.

Kedua, pikiran bawah sadar yang menghubungkan kita dengan dunia dalam diri. Saraf di perut bagian atas (pleksus solar) merupakan organ pikiran ini. saraf juga memiliki sistem yang mengendalikan sensasi subjektif, seperti kegembiraan, ketakutan, cinta, emosi, pernapasan, imajinasi, dan berbagai fenomena bawah sadar lainnya. Melalui pikiran bawah sadar inilah kita terhubung dengan pikiran universal, dan kita terhubung juga dengan kekuatan semesta yang bersifat konstruktif dan tak terbatas.

Ketiga, pikiran universal adalah energi yang statis, energi yang statis, energi potensial. Demikianlah adanya. Pikiran ini bisa terwujud hanya melalui individu, dan individu bisa terwujud hanya melalui pikiran universal. Keduanya adalah satu.

Kemampuan setiap individu untuk berpikir adalah kemampuannya untuk bertindak sesuai dengan semesta dan untuk mewujudkannya. Manusia memiliki kesadaran yang berdasarkan atas kemampuannya berpikir. Di dalam rongga abdomen manusia, tepat di depan aorta dan belakang perut, terdapat sebuah jaringan saraf bernama solar plexus. Ada beberapa ilmuwan yang berasumsi bahwa sebenarnya solar plexus inilah Hati atau perasaan manusia. Saat kita berkata “cinta itu ada di hati” atau “gunakan kata hatimu,” sesungguhnya di solar plexus inilah lokasinya, bukan hati “liver” tempat mengolah racun, atau di jantung organ pemompa darah. Inilah solar plexus, ruang nurani. Ikhtiar adanya di chakra Solar Plexus, orang bilang itu cinta kasih.